Puisi Cinta Debaran Dalam Sajak Karya Nuri Suhaimi

DEBARAN DALAM SAJAK

Oleh : Nuri Suhaimi, Pontianak.

Setiap pertemuan mata.. debaran semakin menggila,
Seolah di tatap purnama.
Kelu ..... tak pernah sehebat ini..
Perkenalan sederhana dari pertemuan yang tak pernah dijanjikan..
Pertama kali berjabat tangan..
Terlintas pun tidak jika selembar kertas putih menunggu ukiran pena dari rangkaian tiap sajak cinta.
Sentuhanmu ............
Aku tersipu..
Mencoba menyembunyikan senyum dalam diamku..
Rindu yang tertahan, rindu yang terpecah,, berucap lirih tanpa logika..
Lewat debaran yang sama, aku bisa mendengar..
Sepasang nadi mulai seirama, walau tak beriringan.
Rindu lagi.... dan lagi...
Jatuh cinta lagi.... dan setiap hari....
Puisi Cinta Debaran Dalam Sajak Karya Nuri Suhaimi
Puisi Cinta Debaran Dalam Sajak Karya Nuri Suhaimi


Terima Kasih..
Saat ini hanya tentang “TerimaKasih”....
Terima Kasih untuk Cerita kita yang apa adanya..
Yang ku tau......
Ketulusan tidak akan merajut penyesalan.

0 Response to Puisi Cinta Debaran Dalam Sajak Karya Nuri Suhaimi

Posting Komentar